Sunday, September 15, 2013

Belajar Buat Relese Part VI

1000 Cinta untuk Maba


 

Bandar Lampung (MCU-Birohmah): Unit kegiatan Mahasiswa (UKM) Bina Rohani Islam Mahasiswa (Birohmah) Universitas Lampung (Unila), tampil dalam ajang Orientasi Ekstrakurikuler Universitas Lampung. Bertempat di gedung serba guna (GSG) Universitas Lampung, Birohmah tampil sebagai UKM penutup di hari kedua orientasi mahasiswa baru universitas, Rabu (28-8).
             
    Dengan mengusung tema “1000 cinta untuk Maba”, kehadiran Birohmah dalam Orientasi Ekstrakurikuler Universitas ini bertujuan mengenalkan UKM Birohmah kepada mahasiswa baru (Maba) 2013, serta mengajak mereka untuk bergabung dalam keluarga besar UKM Birohmah. Ketua Umum Birohmah, Ketua Umum masing-masing UKM Islam fakultas, serta seluruh Aktivis Dakwah Kampus Unila ikut berpartisipasi dalam agenda ini. Dalam orasinya, Ketua Umum UKM Birohmah Yasin Yahya berharap, Maba unila 2013 kelak menjadi generasi muda yang tidak hanya cerdas secara intelektual, namun juga secara ruhaniyahnya.
     
      Tidak hanya tampil saat Orientasi Ekstrakurikuler Universitas, selama dua hari terakhir Birohmah juga aktif melakukan penyambutan terhadap Maba. Antara lain dengan mengadakan ojek gratis, menyambut Maba di GSG, dan mendirikan posko kasih sayang bagi Maba Unila 2013. Triando Kurniawan selaku Ketua Pelaksana mengatakan, “meski dari kepanitiaan  PMBU (penerimaan mahasiswa baru universitas) sendiri persiapan yang dilakukan belum bisa dikatakan maksimal, namun Insya Allah inilah yang terbaik yang bisa kami lakukan”. “Saya pribadi merasa PMBU ini luar biasa dahsyat”, imbuh Mahasiswa Budidaya Perairan Unila angkatan 2012 ini.  

No comments:

Post a Comment